KUNDALINI

tentang kundalini

Home | pelatihan | tentang kundalini | Self Shaktipat Kundalini | petunjuk latihan | sri yantra | kali yantra | sri yantra | New Page Title

Tentang Kundalini
 

Kundalini berasal dari bahasa sansekerta yang berarti "Gulungan". Pada dasarnya setiap manusia mempunyai kundalini, kebanyakan Kundalini dalam posisi "tertidur" di tempatnya melingkar sebanyak 3½ gulungan. Kundalini mulai terkenal di kalangan para yoga atau pejalan spiritual. Kebanyakan para Yogi mengarahkan untuk membangkitkan Kundalini, sebab tradisi yoga ini percaya bahwa Kundalini akan membawanya untuk mendapatkan pencerahan terakhir.

Setelah dibangkitkan Kundalini mampu membuka simpul chakra, membersihkan dan mengembangkan chakra sampai penuh membentuk "bunga teratai". Pada saat itu inti dari Kundalini akan menjangkau chakra mahkota. inilah saatnya para pejalan spiritual mencapai prestasi tertinggi didalam pencariannya.

Bagaimapun juga tidak mudah untuk seseorang mencapai prestasi tertinggi tersebut, ini di karenakan sangat susah untuk membangkitkan Kundalini. Sebagian orang memerlukan waktu yang cukup lama untuk membangkitkan Kundalininya dan dipercaya juga sedikit orang yang mempunyai kemampuan untuk membangkikan Kundalini seseorang. Kundalini memerlukan waktu tahunan untuk membersihkan, membuka dan mengembangkan suatu chakra secara penuh.

Dengan tehnik yang kami miliki dan kemampuan Master Suhandono akan sangat mudah untuk membangkitkan Kundalini dari Tidurnya. Tehnik dari kami sangat mudah untuk dipelajari dan tidak memerlukan waktu yang lama untuk Kundalini mencapai chakra mahkota.

  Perbedaan Reiki dan Kundalini
  Reiki adalah energi luar tubuh atau sering disebut juga sebagai energi ilahi. Untuk mendapatkanya diperlukan penyelarasan (attunement) sedangkan Kundalini adalah energi yang berasal dari dalam tubuh untuk mendapatkannya diperlukan shaktipat atau dibantu untuk membangkitkanya oleh seorang master. Kedua energi tersebut akan selaras dan saling isi mengisi untuk membantu seorang praktisi didalam pencarianya untuk mendapatkan pencerahan.